Workshop Eksklusif: Mahasiswa S3 PGMI Diperkenalkan dengan Teknologi AI dalam Riset Akademik

Yogyakarta – Pada hari Senin, 21 April 2025, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Sunan Kalijaga menyelenggarakan kegiatan Workshop Eksklusif bertajuk “Crafting Research Proposals and Papers with Generative AI: From Ideation to Methodology and Evaluation”. Kegiatan ini bertempat di Aula Kampus FITK Sambilegi dan dihadiri oleh mahasiswa jenjang S2 dan S3 dari berbagai program studi, termasuk Program Doktor PGMI.

Workshop ini menjadi bagian dari inisiatif FITK dalam mendukung peningkatan kualitas akademik mahasiswa pascasarjana, khususnya dalam pemanfaatan teknologi terkini seperti Generative AI untuk menunjang penulisan proposal riset dan karya ilmiah secara lebih efektif dan efisien.

Pada sesi hari pertama, peserta mendapatkan materi bertema “AI Foundations: From Conceptualization to Literature Review”, yang fokus pada bagaimana AI dapat dimanfaatkan sejak tahap awal penelitian, mulai dari pembentukan ide, identifikasi masalah, penulisan latar belakang, hingga eksplorasi literatur ilmiah.

Narasumber utama pada kesempatan ini adalah Haekal Adha Al-Giffari, M.HSc., seorang akademisi muda dan peneliti yang aktif dalam bidang teknologi pendidikan dan komunikasi ilmiah. Alumni International Islamic University Malaysia (IIUM) ini dikenal sebagai praktisi AI dalam riset akademik. Dalam pemaparannya, beliau menyampaikan berbagai contoh praktis penggunaan alat berbasis AI untuk membantu mahasiswa membangun argumen ilmiah yang kuat dan melakukan pencarian literatur secara terstruktur.

Kegiatan dibuka secara resmi oleh Dekan FITK, Prof. Dr. Sigit Purnama, S.Pd.I., M.Pd., pada pukul 12.30 WIB. Workshop berlangsung secara interaktif, disertai sesi praktik langsung dengan menggunakan platform ResearchRabbit — sebuah alat eksplorasi literatur ilmiah yang memungkinkan peneliti menelusuri dan memetakan keterkaitan antar artikel dalam satu bidang kajian. Mahasiswa diminta mencoba menelusuri artikel yang relevan dengan topik tesis atau disertasinya, sekaligus memvisualisasikan hubungan keilmuan antar riset yang ada.

Workshop ditutup pada pukul 15.30 WIB dengan sesi refleksi dan diskusi terbuka. Antusiasme peserta, termasuk mahasiswa dari Program Doktor PGMI, tampak tinggi dalam mengikuti setiap tahap kegiatan.

Melalui kegiatan ini, diharapkan mahasiswa pascasarjana FITK, khususnya dari S3 PGMI, mampu mengoptimalkan teknologi berbasis AI untuk mendukung proses penelitian secara lebih adaptif, inovatif, dan produktif di era digital.